Neymar Berhasil Menyumbangkan 12 Assist Selama Berlaga Di Liga Champions

Jakarta, 29 September 2016
Barcelona sukses meraih kemenangan kedua di babak Grup C Liga Champions 2016-2017. Dengan bertandang ke markas Borussia M'gladbach, pasukan Luis Enrique berhasil mengantongi tiga poin setelah menutup laga dengan kemenangan 2-1.
Walaupun tanpa, Lionel Messi, Barca sukses menunjukkan penampilan dominan sejak awal babak pertama. Penyerang muda Barca, Neymar, terus-menerus menggembur lini pertahanan M’gladbach sejak peluit tanda laga dimulai berbunyi.
Meskipun tidak mencetak gol, Neymar berhasil menyumbangkan umpanan bagus yang dieksekusi sempurna oleh Arda Turan pada menit ke-65. Sementara gol kedua Blaugrana disumbangkan oleh Pique pada menit 73.
Penampilan baik Neymar tersebut sekaligus memperpanjang catatan manis pesepakbola yang berasal dari Brasil itu di gelaran Liga Champions.
Sebagaimana dikutip dari akun Twitter @OptaJoe, Kamis (29/9/2016), Neymar berhasil menyumbangkan 12 assist selama berlaga di Liga Champions. Jumlah tersebut menjadikannya sebagai pemain pencetak assist terbanyak melebihi rekan-rekannya tersebut .
Post a Comment