Header Ads

Montolivo Berikan Pujian Pada Vincenzo Montella




Jakarta, 11 September 2016

Gelandang AC Milan, yakni Riccardo Montolivo dikabarkan telah memberikan pujian kepada sang pelatih Vincenzo Montella yang menurutnya dapat membawa klub untuk meraih kesuksesan.

Menurut pendapat Montolivo, menyatakan bahwa Montela telah membawa perubahan yang positif kepada para pemain Rossoneri, Ia telah meyakini mereka agar terus semakin membaik seiring dengan berjalannya waktu.

Vincenzo Montella ditunjuk sebagai pelatih Milan untuk menggantikan Sinisa Mihajlovic yang dipecat pada pengujung musim lalu.

“Semuanya berjalan dengan baik,” ujar Montolivo seperti yang dikutip oleh Football Italia.

“Sekali pun kami tidak puas dengan hasil pertandingan melawan Napoli, dalam hal penampilan kami bermain dengan baik. Kami tahu masih ada banyak aspek yang harus kami tingkatkan.”

“Kami semua tersedia untuk pelatih. Ia adalah seorang peramu taktik yang modern. Jadi, akan membutuhkan waktu sebelum kita melihat gaya bermainnya, tetapi kami berada di trek yang tepat.”

“Montella meminta kami untuk fokus terhadap penguasaan bola dan mengontrol pertandingan. Kami tahu apa yang harus kami lakukan ketika bola berada di kaki kami.”

“Dalam beberapa pertandingan awal, kami telah memberikan identitas terhadap permainan kami. Sekarang, target kami adalah untuk bermain konsisten selama 90 menit,” tambah dirinya.

Il Diavolo saat ini tengah berada di peringkat ke-9 klasemen sementara dengan total tiga poin dari dua pertandingan. Pada Minggu (11/9/16) yang akan mendatang, mereka akan menjamu Udinese di Giuseppe Meazza dalam laga lanjutan di Serie A.

Tidak ada komentar

Gambar tema oleh ideabug. Diberdayakan oleh Blogger.